Gempita.co – Harga ayam potong yang mencapai Rp55 ribu per kg mendorong
Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI), agar harga kembali normal.
“Dalam jangka pendek bisa melakukan operasi pasar,” kata Ketua DPP Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) Ahmad Choirul Furqon. Hal itu dikatakan Achmad dikutip RRI, Sabtu (8/7/2023).
Lebih lanjut, Ahmad meminta Kementerian Perdagangan dapat bertindak cepat mengantisipasi berlanjutnya kenaikan harga ayam potong ini. Apalagi, saat ini sejumlah daerah sudah memasuki musim penghujan.
“Bakal ada permasalahan-permasalahan selanjutnya. Contoh peternak ayam mengalami kerugian ketika ayamnya mati karena dampak musim penghujan,” ucapnya.
Masalah lain, kata dia, faktor harga pakan ternak yang belum normal. Hal ini menurutnya, juga perlu diantisipasi.