Khawatir Tertular Covid-19, Timnas U-16 Belum Latihan Bersama

Timnas Berlatih/Istimewa

Jakarta, Gempita.co – Timnas Indonesia U-16 saat ini melakukan pemusatan latihan atau training centre (TC) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat yang dimulai sejak 6 Juli lalu. Nam-un sampai sepekan pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti masih belum melakukan latihan secara tim.

Bima Sakti menjelaskan saat ini pemainnya masih melakukan latihan secara mandiri lantaran masih belum mau ambil risiko dengan sistem latihan bersama. Oleh karena itu, Bima Sakti lebih memilih latihan kebugaran secara berkelompok.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Sejauh ini materi latihan masih sama seperti seminggu yang lalu. Nantinya jika semua sudah terasa lebih aman, kemungkinan besar kita akan latihan dengan tim pada hari Rabu (15/7),” kata Bima Sakti saat dihubungi oleh Senin (13/7/2020).

Lebih lanjut, mantan kapten Timnas Indonesia era 1990an itu berencana untuk menggelar internal gim pada minggu kedua ini. Dengan alasan, TC minggu kedua ini kondisi pemain sudah kembali dan bisa beradaptasi dengan latihan yang baru ini.

“Minggu pertama memang kita pending dulu internal gim ini, kita fokus ke penjagaan kondisi pemain terlebih dahulu. Kalau kita lakukan itu pada minggu pertama kemarin, takutnya pemain malah jadi cedera,” ujar Bima Sakti.

“Untuk masalah pematangan taktik, sebenarnya kita punya lawan. Tapi kita harus tahu, lawan yang berhadapan dengan kita, apakah kita perlu di rapid test. Kalau memang tidak bisa, ya internal gim kita lakukan pada minggu kedua ini,” pungkasnya.

Seperti diketahui, TC ini sebagai persiapan Timnas Indonesia U-16 menghadapi Piala Asia U-16 2020 di Bahrain, November mendatang. Di Piala Asia U-16 2020, Timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup D bersama China, Arab Saudi, dan Jepang.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali