Tambah Duo Keturunan Jerman, kini Separuh Skuat Timnas U19 Merumput di Eropa

Jakarta, Gempita.co- Nama Kelana Noah Mahesa dan Luah Fynn Jeremy Mahesa mencuri perhatian penggemar sepak bola Tanah Air menjelang laga uji coba timnas U19 Indonesia vs Hajduk SplitSelasa (20/10/2020).

Sebelum melakoni pertandingan menghadapi Hajduk Split, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas U19 mengundang kakak beradik berdarah Indonesia-Jerman itu untuk bergabung mengikuti training center (TC) Garuda Muda di Kroasia.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Kelana Mahesa dan Luah Mahesa sudah berlatih bersama Witan Sulaeman dkk sejak Senin (19/10/2020).

Meski baru bergabung, Shin Tae-yong berani memainkan Kelana dan Luah pada laga kontra Hajduk Split.

Kelana dimainkan sebagai starter pada pertandingan yang berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan timnas U19 Indonesia tersebut, sementara Luah diturunkan pada menit ke-64 menggantikan Irfan Jauhari.

Kelana dan Luah saat ini berkarier di Liga Jerman bersama klub Bonner SC.

Klub yang bermarkas di Stadion Sportpark Nord, Bonn, itu berkompetisi di Regionalliga West atau level keempat Liga Jerman.

Kelana Mahesa yang lahir pada 30 Januari 2001 saat ini tercatat sebagai anggota tim utama Bonner SC. Sebelumnya, pemain berpostur 182 cm itu bermain untuk tim muda FC Koeln dan Viktoria Koeln.

Pada Agustus 2019 lalu, bersama Luah, Kelana sempat mengikuti trial di Persela Lamongan. Namun, mereka belum berjodoh dengan Persela lalu kembali ke Jerman.

Pada 2020 ini, Kelana dipromosikan ke tim utama Bonner SC.

Kelana merupakan gelandang serba bisa. Ia bisa bermain sebagai gelandang serang maupun gelandang bertahan.

Pada laga uji tanding kontra Hajduk Split, Shin Tae-yong memainkan Kelana sebagai poros ganda lini tengah Garuda Muda bersama Beckham Putra Nugraha.

Sementara itu, Luah Fynn Jeremy Mahesa yang merupakan adik Kelana saat ini tercatat sebagai pemain Bonner SC U19. Sebelumnya, ia bermain untuk klub DJK Sudwest Koeln.

Sama seperti sang kakak, Luah yang lahir pada 30 Juli 2002 juga berposisi sebagai pemain tengah.

Seusai laga uji coba melawan Hajduk Split, Shin Tae-yong menyebut Kelana Mahesa dan Luah Mahesa menunjukkan permainan cukup baik.

“Pemain menunjukkan performa ciamik pada pertandingan hari ini,” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

“Untuk dua pemain baru yakni Kelana Mahesa dan Luah Mahesa saya rasa mereka bermain cukup baik terutama Kelana,” puji Shin Tae-yong.

Dengan kehadiran Kelana Mahesa dan Luah Mahesa, kini ada enam pemain timnas U19 Indonesia yang merumput di Eropa.

Sebelumnya, timnas U19 sudah memiliki Jack Brown (Lincoln City FC U18), Elkan Baggott (Ipswich Town U18), Witan Sulaeman (FK Radnik Surdulica), dan Khairul Zakiri (Gymnastica Cueta).

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali