Bisakah Vaksin Tuberkulosis Digunakan untuk Lawan Virus Corona?

Peneliti sedang mengembangkan vaksin Bacille Calmette-Guerin (BCG) yang diperkenalkan pada 1920-an untuk memerangi virus corona.(foto:Net)

Jakarta,Gempita.co – Sampai saat ini para peneliti terus menguji berbagai obat yang dapat diandalkan melawan virus corona yang menginfeksi 1 juta orang lebih di seluruh dunia.

Beberapa ilmuwan di seluruh dunia sedang mengeksplorasi vaksin yang lebih tua agar dapat membantu melawan Covid-19. Vaksin yang dimaksud dikenal sebagai Bacille Calmette-Guerin (BCG) itu diperkenalkan pada 1920-an untuk memerangi tuberkulosis.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Ilmuwan menemukan data adanya tingkat kematian 50 persen lebih rendah pada anak-anak yang menerima vaksin dibandingkan dengan yang tidak.

Hal ini merupakan penurunan kematian yang jauh lebih besar yang dapat dijelaskan dengan pengurangan kasus TB.

Meski demikian, apakah vaksin BCG akan bisa bekerja secara efektif melawan virus corona masih perlu ditinjau lebih jauh lagi.

Peneliti mengatakan mungkin akan membutuhkan waktu berbulan-bulan sebelum mereka mendapatkan hasil dari uji coba.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali