Wonogiri, Gempita.co – Angin puting beliung muncul di Waduk Gajah Mungkur (WGM) Wonogiri, Jawa Tengah, Rabu (20/1) sore.
Penampakan angin puting beliung terlihat dengan ukuran cukup besar dan berdurasi cukup lama.
“Angin puting beliung itu terlihat muncul di atas WGM Wonogiri. Ukurannya cukup besar dan berputar sekitar 10-15 menit,” jelas Kepala Pelaksana BPBD Wonogiri Bambang Haryanto, dalam keterangannya.
Bambang mengatakan, pertama angin terlihat di atas perairan sekitar Desa Sendang, Kecamatan Wonogiri. Selanjutnya bergerak ke arah barat lantas ke selatan.