VW Investasi 16 Miliar Euro, Ciptakan Mobil Digital

Jakarta, Gempita.co – Tahun 2030 Volkswagen (VW) ingin kendaraan listrik menjadi mayoritas penjualan di pasar Eropa, mempercepat peralihan ke model bertenaga baterai.

Kendaraan listrik sepenuhnya diharapkan menyumbang lebih dari 70 persen dari total penjualan kendaraan Eropa pada tahun 2030, dibandingkan dengan target sebelumnya sebesar 35 persen, kata pembuat mobil terbesar kedua di dunia itu saat meluncurkan strategi “Accelerate”-nya, dikutip dari Reuters, Sabtu.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Dengan ‘Accelerate’, kami meningkatkan kecepatan dalam perjalanan kami menuju masa depan digital,” kata Ralf Brandstaetter, yang mengepalai merek Volkswagen dan juga duduk di dewan manajemen grup.

“Di tahun-tahun mendatang, kami akan mengubah Volkswagen tidak seperti sebelumnya,” tambahnya, seraya mengatakan bahwa mengintegrasikan data dan fungsi perangkat lunak ke dalam mobil akan membuka sumber pendapatan baru.

Volkswagen mengatakan telah mengalokasikan sekitar 16 miliar euro (19 miliar dolar AS) untuk investasi dalam tren masa depan mobilitas elektronik, hibridisasi, dan digitalisasi hingga tahun 2025.

Di China dan Amerika Serikat, Volkswagen mengharapkan pangsa kendaraan listrik yang dijualnya akan meningkat hingga 50 persen pada tahun 2030.

Sumber: reuters

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali