Gempita.co – Video yang memperlihatkan pesawat membawa 133 orang penumpang itu diduga menghantam permukaan tanah dengan kecepatan 400 mph.
Pesawat penumpang itu harusnya menuju Guangzhou dari Kunming dan membawa awak dan 133 penumpang,21/03/22.
Penyiar CCTV mengatakan kecelakaan yang melibatkan China Eastern Boeing 737 terjadi di dekat kota Wuzhou di daerah Teng.
Menurut media pemerintah seperti yang dikutip The Sun, kecelakaan itu menyebabkan kebakaran hutan.
Berdasarkan FlightRadar24, pelacakan penerbangan berakhir pada 14:22 (0622 GMT) di ketinggian 30.000 kaki dengan kecepatan 376 knot.
Pesawat berhenti mentransmisikan data di barat daya kota Wuzhou di China.
China Eastern Airlines langsung memberikan tanda penghormatan kepada para korban dengan menampilkan situs resmi mereka dalam warna hitam dan putih sebagai tanggapan atas kecelakaan tragis itu.
Media pemerintah melaporkan Presiden China Xi Jinping mengatakan dia “terkejut” setelah mendengar kecelakaan itu dan menyerukan penyelidikan atas kecelakaan itu.
“Kami terkejut mengetahui kecelakaan MU5735 China Eastern,” katanya menurut penyiar CCTV.
Dia juga menyerukan upaya penyelamatan segera untuk mencari korban jika ada yang selamat dan memerintahkan untuk mencari penyebab kecelakaan sesegera mungkin.