Hari Ini Jelang Duel Vietnam Vs Thailand di Final AFF 2002: Park Hang Seo dan Polking Saling Sindir

Gempita.co- Duel duo raksasa Asia Tenggara Vietnam dan Thailand memanas.Pelatih timnas Vietnam Park Hang Seo tersinggung dengan ucapan pelatih Thailand Alexandre Polking jelang final leg pertama Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Hanoi, Jumat (13/1).

Polking dalam konferensi pers jelang final leg pertama, Kamis (12/1), mengatakan Vietnam vs Thailand merupakan duel tim dengan pertahanan terbaik dan tim dengan serangan terbaik.

“Kita tahu pertahanan Vietnam bagus. Ini adalah pertandingan antara tim dengan pertahanan terbaik melawan tim dengan serangan terbaik. Kami berharap bisa mendapatkan dua pertandingan final yang bagus. Kami di sini bukan untuk bertahan melawan Vietnam,” ujar Polking.

Park Hang Seo tidak sepakat dengan ucapan Polking. Pelatih asal Korea Selatan itu tersinggung karena Vietnam juga punya catatan gol yang impresif di Piala AFF 2022.

“Polking mengatakan Thailand bagus menyerang dan Vietnam bagus bertahan. Pertahanan Thailand juga bagus, teknik mereka impresif. Thailand mencetak 16 gol dan kebobolan hanya tiga kali. Vietnam tidak pernah kebobolan dan juga mencetak 14 gol,” ujar Hang Seo dikutip dari 24h.

“Jika Anda lihat jumlah gol [Vietnam dan Thailand], hanya ada sedikit perbedaan, dan untuk mengatakan Vietnam hanya bagus bertahan, tidak bagus menyerang, maka saya tidak setuju. Vietnam juga bagus dalam menyerang, bukan hanya bertahan,” sambung Hang Seo.

Vietnam belum pernah kebobolan di Piala AFF 2022 dari enam pertandingan. Selain itu The Golden Star juga mencetak 14 gol. Sementara Thailand mengoleksi 16 gol dan kebobolan tiga kali.

Terkait laga leg pertama final Piala AFF 2022, Park Hang Seo menyebut tiga pemain Thailand yang harus diwaspadai Vietnam: Theerathon Bunmathan, Sarach Yooyen, dan Peeradon Chamratsamee.

“Thailand bermain dengan cara mereka sendiri. Saya pikir Thailand menyerang dengan baik, tapi bukan berarti kami takut,” ucap Park Hang Seo.

“Benar gaya permainan Thailand memberi kami masalah di lini tengah. Serangan Thailand kuat karena mereka didukung pemain nomor 3 [Theerathon], nomor 6 [Sarach Yooyen] dan nomor 8 [Peeradon]. Jika kami menghentikan tiga pemain ini, saya pikir Vietnam tidak akan mengalami masalah,” ujar Park Hang Seo.

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali