AC Milan Lepas “Titisan” Kaka ke Olympique Lyon

Titisan Kaka. Foto dok

Milan, Gempita.co – AC Milan dikabarkan setuju melepas Lucas Paqueta ke Olympique Lyon. Menurut Fabrizi Romano, kesepakatan sangat dekat karena hanya beberapa detail kecil yang perlu dibahas.

AC Milan memboyong Lucas Paqueta dari Flamengo pada Januari 2019. Rossoneri mengeluarkan dana 38,4 juta Euro untuk mendapatkan sang gelandang.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Pada saat itu, Lucas Paqueta digadang-gadang sebagai titisan Ricardo Kaka. Apalagi, posisi Paqueta dengan dengan Kaka mirip.

Selain itu, jalan karier Kaka dan Paqueta juga sama. Milan menjadi tim Eropa pertama untuk kedua pemain tersebut. Tak heran, label titisan Ricardo Kaka semakin melekat.

Sayangnya, musim perdana Lucas Paqueta tidak berjalan mulus. Ia kesulitan beradaptasi dengan sepak bola Italia. Pemain 23 tahun tersebut hanya membukukan satu assist dalam 24 pertandingan.

Meski penampilan Lucas Paqueta tidak cemerlang, tetapi masih ada klub yang tertarik. Kabarnya, Olympique Lyon memburu sang gelandang.

Setelah negosiasi sejak beberapa hari lalu, akhirnya AC Milan dan Lyon menemui kata sepakat. Menurut sumber lainnya, Nicolo Schira, Rossoneri akan mendapatkan 20 juta euro.

Sementara itu, untuk kontrak, Lucas Paqueta akan diikat hingga lima tahun ke depan. Paqueta dilaporkan akan menerima upah 2,5 juta euro per musim.

AC Milan diprakirakan akan menggunakan dana dari hasil penjualan Lucas Paqueta untuk membeli amunisi baru. Kabar terbaru menyatakan, Il Diavolo Rosso sedang mengejar Nikola Milenkovic dan Diogo Dalot.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali