Ancol Ditutup, Pengunjung Membludak!

Jakarta, Gempita.co – PT Taman Impian Jaya Ancol menutup sementara pelayanan pada, Sabtu (15/5/2021). Ini dikarenakan membeludaknya pengunjung.

“Kami akan melakukan disinfeksi seluruh area dan evaluasi penguatan penerapan protokol kesehatan di seluruh kawasan,” kata Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali, Sabtu (15/5/2021).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Menurut Sahir, penyemprotan disinfektan akan dilakukan seluruh area vital rekreasi seperti Dufan, SeaWorld Ancol, Ocean Dream Samudra, Atlantis Water Adventure, Allianz Ecopark.

Selain itu pengelola Ancol juga akan menambahkan signage dan tali pembatas pelarangan berenang di area pantai, penambahan tali pembatas untuk social distancing di area promenade. Termasuk di antaranya pantai, jalan, promenade, toilet, loket gerbang dan tenant-tenant restoran.

“Kami akan kembali buka pada tanggal 16 Mei 2021 dan Pengunjung dapat melakukan penjadwalan ulang mulai tanggal 16 Mei sampai dengan 31 Juli 2021, datang langsung tanpa melakukan reservasi ulang,” pungkasnya.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali