AS Pantau Serius Tentara Bayaran Wagner Grup Kobarkan Kudeta Militer Rusia

MOSKOW, Gempita.co- Bos tentara bayaran Wagner Group Yevgeny Prigozhin sedang mengobarkan pemberontakan terhadap militer Rusia di tengah perang Moskow yang sedang berlangsung di Ukraina.

Pejabat intelijen Rusia Letnan Jenderal Vladimir Alekseev mengecam Wagner Group, menggambarkan krisis yang sedang berlangsung ini sebagai kudeta militer.

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden telah diberi pengarahan dan Gedung Putih sedang memantau situasi di Rusia di tengah pemberontakan kepala tentara bayaran Wagner Group.

“Kami sedang memantau situasi dan akan berkonsultasi dengan sekutu dan mitra mengenai perkembangan ini,” kata juru bicara Dewan Keamanan Nasional AS Adam Hodge, seperti dikutip Al Jazeera, Sabtu (24/6/2023).

Gubernur Rostov—wilayah selatan Rusia yang berbatasan dengan Ukraina—mengatakan kepada penduduk untuk tetap tenang dan tinggal di dalam rumah ketika bos Wagner Group melancarkan pemberontakan.

“Lembaga penegak hukum melakukan segala yang diperlukan untuk memastikan keamanan penduduk di daerah tersebut. Saya meminta semua orang untuk tetap tenang dan tidak meninggalkan rumah kecuali jika diperlukan,” kata Golubev dalam sebuah pesan di saluran Telegramnya.

Prigozhin mengklaim pasukannya telah menyeberang dari Ukraina ke wilayah Rostov. Belum ada konfirmasi independen atas klaim tersebut dan pesan Golubev tidak menyebutkan apakah pasukan Wagner telah memasuki Rostov.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali