Australia Berhasil Temukan Sarang ‘Ikan Berjalan’

Jakarta, Gempita.co – Benarkah ada ikan berjalan di Australia? Robin Beaman peniliti dari James Cook University membuktikannya, ternyata ada di Australia

Tim peneliti terkesima dengan segala temuan.

Bacaan Lainnya

Tim peneliti ini terdiri dari Geoscience Australia, James Cook University, University of Sydney, Japan Agency for Marine-Earth Science dan Technology (JAMSTEC), Queensland Museum Network, serta Queensland University of Technology.

Berhasil ditemukan para peneliti di kedalaman bagian utara Great Barrier Reef.

Great Barrier Reef merupakan tumpukan terumbu karang terbesar di dunia. Memiliki kurang lebih 2.900 terumbu karang dan 900 pulau yang membentang sepanjang 2.600 km. Great Barrier Reef berlokasi di Laut Koral, lepas pantai Queensland di timur laut Australia.

Ikan berjalan ini masuk ke dalam jenis ikan kalajengking, Rhinopias agriloba. Hewan ini ditemukan biasanya di sekitar perairan Hawaii dan Pasifik tengah.

Alasan dikenal sebagai ‘ikan berjalan’, karena hewan ini sering kali tampak bergerak menggunakan sirip mereka, di sepanjang dasar laut.

Kapal selam tanpa awak ini juga mengambil sampel terdalam dari karang lunak, dan karang scleractinian (karang keras yang tumbuh dengan kerangka keras) di Laut Coral.

Selain itu, dikumpulkan juga sampel bebatuan purba untuk pertama kalinya di dasar Great Barrier Reef, yang diperkirakan berusia 40 hingga 50 juta tahun.

Sumber: berbagai sumber

Pos terkait