Batam, Gempita.co – Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman menerima kunjungan dan silaturahmi Paguyuban Persatuan Warga Nusa Tenggara Timur (NTT) Provinsi Kepri di ruang kerjanya Rabu (21/10/20).
Aris Budiman mengaku tersanjung atas kunjungan para perantau asal NTT yang berdomisili di Provinisi Kepri.
Ia menyampaikan pesan untuk bersama-sama menjaga wilayah.
“Jangan mudah diprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang menginginkan kegaduhan di tempat kita, kerjasama semua pihak merupakan kunci dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di Provinsi Kepri,” pesan Aris.
Ketua Paguyuban Persatuan Warga NTT Provinsi Kepri, Angelinus mengungkapkan tujuannya mendatangi Mapolda Kepri untuk menjalin silaturahmi.
“Kami siap saling bersinergi, bekerja sama dengan Polda Kepri dalam rangka mendukung tugas Kepolisian untuk menciptakan situasi yang kondusif di Provinsi Kepri. Sebagai informasi juga kepada bapak bahwa Paguyuban Kita ini telah mencakup di 13 Provinsi di Indonesia,” ujar Angelinus.
Pada kesempatan itu, Angelinus, mengajak kepada seluruh masyarakat di Provinsi Kepri dalam menyampaikan aspirasinya di depan publik hendaknya dengan cara yang damai, sehingga tercipta situasi dan suasana yang kondusif.
“Kepada seluruh saudara-saudara kami dimananapun berada, apabila ada ajakan-ajakan dari kelompok-kelompok tertentu yang menginginkan ada kericuhan di negeri yang kita cintai ini, khususnya Kota Batam dan Provinsi Kepri secara umum agar tidak terpengaruh dengan ajakan-ajakan tersebut,” pesan Angelinus.
Hadir dalam pertemuan itu, Wakapolda Kepri Brigjen Pol Darmawan bersama Pejabat Utama Polda Kepri dan para pengurus Paguyuban Persatuan Warga NTT Provinsi Kepri.