Cocok Buat Bisnis 4 Jenis Ikan Cupang Termahal, Mau Coba ?

Jakarta, Gempita.co – Ikan cupang yang saat ini sedang menjadi trend disemua kalangan.Memiliki bentuk dan corak tubuh yang indah sehingga banyak orang yang menjadikan ikan ini sebagai peliharaan di akuariumnya.

Ikan ini juga dijadikan sebagai ikan aduan karena memiliki sifat yang agresif. Dan saat ini juga banyak yang mengadakan kkompetisi ikan cupang dan menawarakan hadiah yang menarik.

Bacaan Lainnya

Ikan cupang memiliki harga yang bervariasi mulai dari ribuan rupiah bahkan hingga mencapai jutaan rupiah.

Berikut 4 Jenis Ikan Cupang Termahal dikutip dari hewan-peliharaan.com:

1. Ikan Cupang Kachen Worachai

Ikan cupang termahal yang bikin usaha mu meledak yaitu ikan cupang kachen worachai. Ikan cupang kachen worachai ini disebut juga sebagai ikan petarung yang cukup handal dan ikan cupang kachen warachai ini menduduki peringkat pertama sebagai jenis ikan cupang yang termahal di dunia.

Di dalam suatu acara lelang yang dilakukan secara daring pada 15 November 2016 lalu, ikan ini terjual dengan harga mencapai 24 juta rupiah.

Ikan yang memiliki nama latin betta splendens ini sesuai dengan nama pemiliknya yakni Kachen Worachai yang berasal dari Bangkok, Thailand.

Yang membuat harga ikan cupang ini mahal yaitu karena ikan ini memiliki motif yang serupa dengan bendera kebangsaan Thailand.

Jika diamati dengan baik, ikan ini memiliki badan yang keseluruhan berwarna biru, ditambah dengan garis membujur putih di bagian perut dan terdapat warna merah yang sejajar dibagian sirip bawahnya.

2. Ikan Cupang Half Moon

Selanjutnya, ada ikan cupang termahal yakni half moon yang bikin usaha mu meledak. Ikan cupang half moon ini mungkin sudah tidak asing lagi dikalangan pecinta cupang karena ikan ini memiliki warna teduh yang indah.

Ikan ini memiliki ekor dan sirip yang mirip dengan bentuk bulan separuh (half moon) sesuai dengan namanya. Ikan cupang half moon ini berasal dari Thailand, kemudian dikembangkan pada tahun 1980-an oleh Peter Boettner yang berasal dari Amerikan Serikat.

Dalam sebuah lelang yang diadakan melalui online (daring) di Thailand, ikan ini berhasil dijual seharga 8 juta. Namun untuk jenis ikan cupang Half moon yang biasa, kamu dapat memelihara anaknya dengan membeli seharga sekitar 40 ribuan.

3. Ikan Cupang Fancy

Ikan cupang fancy ini juga termasuk salah satu jenis ikan cupang termahal yang bisa bikin usaha mu meledak.

Ikan cupang fancy ini memiliki ciri khas yakni garis warna tunggal yang terletak dibagian depan tubuhnya. Disuatu acara lelang yang dilakukan secara daring atau online, ikan cupang fancy ini dipatok dengan harga 10 juta.

Ikan cupang fancy ini sangat cocok jika berada di akuarium atau aquascape mu karena ikan ini memiliki gradasi warna tubuh yang cantik dan bentuk ekor yang sangat unik.

Bukan tidak heran jika beberapa kolektor ingin mengadopsinya sebagai pemanis ruangan di rumahnya. Selain warna tubuhnya yang cantik, ikan cupang fancy ini juga dapat menjadi petarung yang handal dan ikan ini juga bisa membuat bisnis mu meledak.

4. Ikan Cupang Rose White Platinum

Ikan cupang termahal yang bisa bikin usaha  mu meledak selanjutnya yaitu ada ikan cupang rose white platinum.

Ikan cupang rose white platinum yang satu ini memiliki warna tubuh yang putih, yang secara keseluruhan membuat penampilan ikan cupang ini menjadi lebih cantik dan lembut. Ikan cupang rose white platinum ini termasuk ke dalam jenis ikan Cupang Double Tail (DT).

Di dalam suatu situs lelang yang diadakan secara online atau daring, ikan cupang reso white platinum ini dipatok dengan harga 10 juta per ekornya. Sedangkan jika di beberapa marketplace, ikan cupang rose white platinum dengan jenis double tail anakan ini dihargai sekitar 50 ribu hingga 1 juta rupiah.

Itulah 4 jenis ikan cupang yang menduduki sebagai jenis ikan cupang termahal di dunia. Kamu bisa menjadikan jenis ikan cupang ini sebagai peluang bisnis mu sehingga bisnis mu bisa meledak.

Pos terkait