Gedung ESDM dan 8 Mobil, Jadi Sasaran Amuk Massa

Gedung ESDM di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat dirusak massa aksi tolak UU Cipta Kerja - Foto: Istimewa

Jakarta, Gempita.co – Gedung Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dirusak massa aksi tolak UU Cipta Kerja di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (8/10/2020).

Tidak hanya itu, sejumlah sudut di bangunan tempat bekerjanya Menteri Arifin Tasrif tersebut hancur akibat lemparan batu. Beberapa pecahan kaca tampak terlihat di sekitar lokasi.Bahkan, delapan mobil yang terparkir di halaman juga ikut dirusak oleh massa.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Mobil tersebut dirusak oleh massa dengan cara dilempari batu oleh para demonstran.

Massa juga terus melakukan perlawanan dengan melemparkan batu hingga botol ke polisi yang juga menembaki gas air mata ke demonstran. Massa kemudian berhamburan ke arah Balai Kota.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali