Jakarta, Gempita.co – Untuk mencuri perhatian agar masyarakat investasi emas PT Pegadaian (Persero) buat terobosan melalui pengguna sepeda emas. Sempat menghebohkan media sosial.
Masyarakat Yogkarta, 16 Agustus 2020, terkesima dengan si pengendara karena serba berwarna emas mulai dari sepatu, pakaian yang tampak seperti APD, masker, kacamata hingga helm.
Melalui pesepeda emas, BUMN layanan keuangan tersebut mengajak masyarakat untuk memulai langkah merdeka finansial melalui investasi emas.
Emas merupakan salah satu instrumen yang aman untuk investasi karena dapat menjaga nilai uang dalam jangka waktu lama. Selain itu, lonjakan harga yang sempat tinggi membuktikan emas merupakan instrumen penting dalam perencanaan keuangan.
Pegadaian sendiri memiliki tiga produk investasi berbasis emas yaitu Pegadaian MULIA, Pegadaian Tabungan Emas, dan Pegadaian EMASKU.
Pegadaian MULIA yaitu pembelian emas batangan sistem cicilan dengan uang muka mulai dari 15 persen serta jangka waktu yang bisa disesuaikan. Pegadaian Tabungan Emas cocok untuk nasabah dengan modal terbatas.
Lewat program ini, nasabah bisa menabung emas mulai 0,01 gram atas sekitar Rp9.000. Sementara Pegadaian EMASKU merupakan cicilan emas dengan tambahan manfaat asuransi jiwa. Uang muka yang dibebankan cukup ringan.
Untuk transaksi pada cicilan emas batangan serta Pegadaian Tabungan Emas dapat dilakukan melalui aplikasi Pegadaian Digital. Aplikasi tersebut dapat diunduh di Playstore atau Appstore.