Hasil Liga Europa: Milan dan Arsenal Pesta Gol

Milan, Gempita.co- Pertandingan kedua grup Liga Europa 2020-2021 berlangsung pada Jumat (30/10) dini hari WIB.

Tiga tim yang aksinya cukup dinanti fans adalah AC Milan, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Berbanding terbalik dengan hasil yang diraih Milan dan Arsenal, Tottenham arahan Jose Mourinho secara mengejutkan kalah 0-1 di Belgia atau lebih tepatnya Bosuilstadion, markas Antwerp melalui gol tunggal yang dicetak Lior Refaelov di menit 29.

Mourinho banyak merotasi skuadnya dengan mengistirahatkan Son Heung-min, Harry Kane, lalu menurunkan pemain seperti Carlos Vinicius, Gareth Bale, dan Dele Alli. Kendati demikian skuad Spurs seyogyanya masih lebih baik dari segi kualitas dan pengalaman.

Dari 15 percobaan tendangan dan dua tepat sasaran pada 57 persen penguasaan bola Spurs tak sekali pun mencetak gol, sedangkan tuan rumah dari tiga peluang tepat sasaran salah satunya berbuah gol. Hasil itu menempatkan Antwerp di puncak klasemen dengan raihan enam poin, diikuti Tottenham (tiga poin), LASK (tiga poin), dan Ludogorets (tanpa poin).

Sementara itu rival sekota Tottenham, Arsenal menang telak 3-0 atas tamunya dari Republik Irlandia, Dundalk. The Gunners sepenuhnya mendominasi laga dengan 63 persen penguasaan bola, 25 tendangan dan enam tepat sasaran.

Ketiga pencetak gol Arsenal adalah Eddie Nketiah (42′), Joe Willock (44′), dan Nicolas Pepe (46′). Arsenal kini nyaman di puncak klasemen grup B dengan raihan enam poin, diikuti Molde (enam poin), Rapid Wien (tanpa poin), dan Dundalk (tanpa poin).

Terakhir adalah AC Milan yang menjamu Sparta Praha di San Siro. Il Rossoneri arahan Stefano Pioli melanjutkan tren positif tak pernah kalah di seluruh kompetisi. Milan menang 3-0 berkat gol dari Brahim Diaz (24′), Rafael Leao (57′), dan Diogo Dalot (66′).

Zlatan Ibrahimovic dkk kini menempati puncak klasemen grup H dengan raihan enam poin, diikuti Lille (empat poin), Celtic (satu poin), dan Sparta Praha (tanpa poin).

Berikut hasil lengkap laga-laga kedua grup Liga Europa 2020-2021:

AEK Athens 1-2 Leicester City
Qarabag 1-3 Villarreal
Red Star Belgrade 5-1 Liberec
LASK 4-3 Ludogorets
Antwerp 1-0 Tottenham
Sivasspor 1-2 M. Tel-Aviv
Gent 1-4 Hoffenheim
CSKA Moscow 0-0 Dinamo Zagreb
Feyenoord 1-4 Wolfsberg
Zorya Luhansk 1-2 Braga
Milan 3-0 Sparta Praha
Lille 2-2 Celtic
Molde 1-0 Rapid Wien
Ranges 1-0 Lech Poznan
Nice 1-0 H. Beer-Sheva
Real Sociedad 0-1 Napoli
Slavia Praha 1-0 Bayer Leverkusen
CFR Cluj 1-1 Young Boys
Benfica 3-0 Standard Liege
Omonia 1-2 PSV
Arsenal 3-0 Dundalk
Roma 0-0 CSKA Sofia
Granada 0-0 PAOK
Alkmaar 4-1 Rijeka

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali