Horeeee…BSU Kemnaker Cair Hari Ini Rp600.000

Gempita.co – Subsidi Gaji/Upah (BSU) Tahun 2022 dari Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) cair hari ini Senin 12 September 2022.

Hal tersebut dikonfirmasi hari ini oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), Anwar Sanusi. Anwar mengatakan para penerima BSU tahap pertama dapat mengecek di rekening Himbara masing-masing dan mengambil dana BSU secara bertahap mulai Senin 12 September 2022.

Adapun pencairan BSU tahap pertama tahun 2022 diberikan kepada 4,36 juta pekerja atau buruh, dari total sebanyak 5,09 juta data calon penerima BSU yang disampaikan oleh BPJS Ketenagakerjaan ke Kemnaker.

Bantuan subsidi upah (BSU) yang dikeluarkan pemerintah ini beranggaran sebesar Rp 9,6 triliun. Nantinya, masing-masing penerima akan mendapat bantuan dengan total sebesar Rp600.000.

Bagi Anda yang ingin cek calon penerima BSU 2022, dapat dicek dengan cara berikut:

Kunjungi situs kemnaker.go.id

Daftar akun. Apabila berlum memiliki akun, maka Anda harus melakukan pendaftaran.

Lengkapi pendaftaran akun.

Aktivasi akun dengan menggunakan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor handphone Anda.

Login ke dalam akun Anda

Lengkapi profil Anda seperti foto profil, tentang Anda, status pernikahan, dan tipe lokasi

Cek pemberitahuan

Apabila Anda terdaftar sebagai calon penerima BSU, Anda akan mendapatkan notifikasi telah terdaftar sebagai calon penerima BSU. Namun apabila Anda tidak terdaftar, Anda akan mendapat notifikasi tidak terdaftar sebagai calon penerima BSU.

Sumber: Kemnaker.go.id, Berbagai sumber

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali