Gempita.co – Kegiatan buka puasa bersama dan open house, dilarang Presiden Joko Widodo (Jokowi), karena dinilai bisa memunculkan kerumunan yang tidak terkontrol oleh Satgas Covid-19.
Oleh karena itu, Jokowi meminta para pejabat negara lebih banyak melakukan pantauan langsung kondisi masyarakat. Mereka diminta peka terhadap keadaan masyarakat yang terdampak langsung oleh pandemi covid-19.
Jokowi ingin pelonggaran pada mudik lebaran tahun 2022 bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat dan pejabat negara. Mereka bisa lepas kangen dengan keluarganya di rumah dan melakukan hal positif yang bisa bermanfaat bagi orang lain.
“Namun untuk pejabat dan pegawai pemerintah kita masih melarang melakukan buka puasa bersama dan juga open house,” kata Jokowi di Jakarta, Kamis (24/3/2022), dikutip Times Indonesia.