Jokowi: Keselamatan Rakyat Adalah Hukum Tertinggi

Jokowi memberikan keterangan Pers terkait Undang-Undang Cipta Kerja, Istana Bogor, 9 Oktober 2020. (Tangkapan layar Youtube Setpres RI)

Jakarta, Gempita.co – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, diminta
Presiden Joko Widodo (Jokowi), mengingatkan kepala daerah untuk memegang penuh kendali di wilayah masing-masing terkait Covid-19 dan masalah ekonomi.

“Tugas kepala daerah adalah melindungi keselamatan warganya. Juga sudah saya sampaikan keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi,” kata Jokowi dalam rapat terbatas Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan ekonomi di Istana Negara, Jakarta, Senin (30/11),disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, pagi ini.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Jokowi mengingatkan pentingnya perhatian khusus untuk dua provinsi, yaitu DKI Jakarta dan Jawa Tengah, yang mengalami peningkatan kasus Covid-19 cukup tinggi dalam sepekan ini.

“Agar dilihat betul kenapa peningkatannya sangat drastis,” ujar Presiden.

Jokowi mengingatkan kasus pasien aktif meningkat, berdasar data per 29 November di angka 13,41 persen. Meski persentase tersebut lebih baik dari rata-rata angka dunia tetapi lebih buruk dinanding minggu lalu yaitu 12,78 persen.

Presiden mengatakan persentase kesembuhan juga menurun, minggu lalu 84,03 persen dan sekarang menjadi 83,44 persen. “Ini semua memburuk semuanya, karena ada kasus yang meningkat dari pada minggu lalu,” ujar Jokowi.

Dalam ratas tersebut, Jokowi juga meminta laporan mengenai kepastian vaksin dan mulainya vaksinasi.

Diketahui penambahan kasus baru mencapai rekor di atas angka 6 ribu tepatnya 6.267 pasien baru, Minggu kemarin.

Angka tertinggi sebelumnya pada Jumat lalu sebanyak 5.828 pasien positif. Jumlah terbanyak penularan terjadi di Jawa Tengah sebanyak 2.036 melampaui DKI Jakarta 1.431 pasien baru.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali