Jutaan Ikan Mati, Penduduk Satu Kota Ngeluh Bau Busuk

Gempita.co – Penduduk kota Menindee di negara bagian New South Wales mengeluh bau busuk, akibat jutaan ikan mati, disebabkan berkurangnya kadar oksigen di sungai setelah banjir dan cuaca panas baru-baru ini.

“Baunya sangat menyengat. Saya hampir harus memakai masker,” kata fotografer alam lokal Geoff Looney, dikutip dari ABC News, Senin (20/3/2023).

Pengendali Operasi Darurat Australia, Peter Thurtell, mengatakan fokus mereķa kini adalah menyediakan pasokan air bersih bagi warga.

“Tidak perlu ada kekhawatiran masyarakat karena analisis awal telah menentukan beberapa solusi yang layak untuk menjaga pasokan air ke kota Menindee dan sekitarnya,” katanya dikutip CNBCind.com.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali