Juventus Hantam Tim Gurem 3 Gol Tanpa Balas

Mega Bintang Juventus, pemain Timnas Portugal Christiano Ronaldo terkonfirmasi Covid-19

Gempita.co-Sejumlah liga-liga top Eropa kembali menggelar pertandingan pada Selasa (23/2) dini hari WIB. Hasilnya, Juventus menang besar melawan Crotone dan Sevilla mengalahkan Osasuna.

Dari Serie A, Juventus menekuk Crotone tiga gol tanpa balas, di Allianz Stadium. Kemenangan Bianconeri tak lepas dari aksi gemilang sang bintang, Cristiano Ronaldo.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Juve membutuhkan tiga angka untuk terus merangkak naik ke papan atas klasemen. Sebelum laga, Juve merupakan tim Serie A yang paling sedikit melakoni pertandingan.

Andrea Pirlo menurunkan formasi 4-4-2. Dejan Kulusevski dan Cristiano Ronaldo menjadi andalan dalam mencetak gol. Sementara itu, Matthijs de Ligt memimpin di barisan belakang.

Gol pertama Juventus tercipta pada menit ke-38. Ronaldo melepaskan sundulan yang tidak bisa dibendung kiper Crotone. Alex Sandro turut berperan sebagai pemberi umpan.

Jelang babak pertama berakhir, Ronaldo mencetak gol keduanya. Umpan silang Ramsey diselesaikan sang bintang menjadi gol.

La Vecchia Signora semakin di atas angin pada menit ke-66. Kemelut di depan gawang Crotone dimanfaatkan dengan baik oleh Weston McKennie yang mendapatkan umpan sundulan dari De Ligt.

Juventus mempertahankan keunggulan 3-0 hingga peluit panjang berbunyi. Kini, Juve duduk pada posisi ketiga klasemen sementara dengan meraih 45 poin dari 22 laga. Skuad asuhan Andrea Pirlo itu tertinggal delapan poin dari sang pemuncak klasemen, Inter Milan. Jarak bisa berkurang karena Juve memiliki satu pertandingan lebih sedikit.

Beralih ke LaLiga, Sevilla menang 2-0 ketika bertamu ke markas Osasuna, di Stadion El Sadar. Hasil itu membuat Sevilla naik ke peringkat ketiga klasemen sementara dan menggeser Barcelona.

 

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali