Gempita.co – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan peresmian operasional kereta cepat Jakarta-Bandung akan dilakukan pada tanggal 1 Oktober 2023.
“Insya Allah launching pada 1 Oktober 2023, di mana Presiden Jokowi akan uji coba tapi tentu melihat ketersediaan daripada waktunya Presiden,” kata Menhub, di Media Center KTT ASEAN JCC, Senayan, Selasa (5/9/2023).
Kalau pun terjadi keterlambatan, katanya, waktu mundurnya dipastikan tidak akan terlalu lama. “Kalau tidak pada 1 Oktober sesuai rencana, maka nanti ada kemunduran tapi tidak terlalu lama,” ujarnya, dikutip rri.co.id.
Menhub memastikan, angkutan publik tetap akan diresmikan. Oleh karena itu diperlukan kehati-hatian dalam meresmikan angkutan massal antar kota tersebut.
Sebelumnya, Menhub Budi beserta jajaran melakukan uji coba perjalanan ke kota Bandung menggunakan kereta cepat Jakarta-Bandung (KCJB). Perjalanan dimulai dari Stasiun KCJB Halim menuju Padalarang dan dilanjutkan ke Bandung dengan KA Feeder.
Perjalanan kereta cepat dari stasiun Halim menuju stasiun Padalarang menghabiskan waktu sekitar 25 menit. Sementara, dari stasiun Padalarang menuju kota Bandung menghabiskan waktu sekitar 18 menit.
Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memastikan pembangunan prasarana kereta cepat diawasi dengan ketat, mengingat konstruksinya dirancang untuk masa pakai hingga 100 tahun.