Kapal Terbalik di Dermaga Perigi Piai Tebas, Begini Kondisinya

Sambas, Gempita.co – Tim penyelamat diterjunkan untuk mencari kemungkinan adanya korban dalam musibah terbaliknya Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Bili di Dermaga Perigi Piai, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, Kalbar, Sabtu (20/2/2021) pukul 14.00 WIB.

“Kami belum mengetahui pasti penyebabnya. Saat ini, tim gabungan fokus untuk mencari apakah masih terdapat korban yang terjebak di kapal tersebut dan belum sempat menyelamatkan diri,” ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Yopi Haryadi, dalam keterangannya.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Yopi menjelaskan, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi cukup cepat.

“Kejadiannya cukup cepat, tim penyelamat kami dari Pos Sintete sudah menuju lokasi kapal feri terbalik tersebut,” ujar Yopi.

Pihaknya belum mengetahui apakah ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali