GEMPITA.CO-Pandemi Covid-19 telah menyebabkan tertundanya sejumlah perhelatan olahraga. Salah satunya adalah kompetisi Liga 1.
Dengan mempertimbangkan aspek protokol kesehatan yang ketat, Kementerian Pemuda dan Olahraga memutuskan akan menggelar Piala Menpora yang berlangsung mulai hari ini, Minggu (21/3).
Perhelatan ini diharapkan bisa menjadi titik kebangkitan sepakbola tanah air dan menjadi ajang pemanasan bagi klub-klub Liga 1 jelang kompetisi.
Kompetisi ini pun akan diikuti 17 klub dimana salah satu tim yang akan berlaga adalah Persija Jakarta.
Piala Menpora ini pun disambut baik oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Lewat akun instagram miliknya, Anies berpesan kepada pendukung Persija alias The Jakmania untuk menikmati laga dari rumah saja.
“Macan Kemayoran siap kembali berlaga. Mari bersama kita semarakkan gerakan #DukungDariRumah,” kata Anies seperti dikutip redaksi, Minggu (21/3).
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu meminta The Jakmania komitmen untuk tidak datang ke stadion, tidak adakan nobar dan selalu patuhi protokol kesehatan.
“Jaga diri, jaga sesama, jaga sepak bola agar lagi bergelora,” tandas Anies.
Untuk diketahui, Piala Menpora akan berlangsung pada 21 Maret-25 April 2021 di empat kota yakni Solo, Sleman, Bandung, dan Malang.