Gempita.co – Cerita sedih datang dari driver ojek online (Ojol) asal Bantul, Yogyakarta. Bandiman, harus kehilangan anak kesayangannya gara-gara paket sate bakar beracun.
Paket tersebut dikirim perempuan misterius dan dibawa pulang oleh Bandiman.
Bandiman mengatakan, Naba, anaknya sadarkan diri setelah mengeluh pahit ketika memakan sate tersebut. Istrinya juga muntah-muntah.
“Pas saya makan nggak apa-apa. Ternyata, racunnya ditaruh di bumbu. Anak saya bilang bumbunya pahit. Ia lalu ke dapur dan muntah-muntah. Istri juga muntah-muntah. Anak saya lantas tidak sadarkan diri,” ungkapya.
Karena panik, Bandi membawa putranya ke rumah sakit terdekat, tetapi nyawanya sudah tidak tertolong.
Terkuak pula bahwa racun di bumbu sate itu begitu kuat.
“Meninggal dunia saat perjalanan ke rumah sakit. Hasil pemeriksaan di laboratorium, racunnya lebih kuat dibanding pupuk pertanian,” kata Bandi, dilansir dari TribunJogja, Rabu (28/4/2021).
Kejadian itu bermula saat Bandiman tengah beristirahat di sekitar Masjid daerah Gayam, Yogyakarta.
Tiba-tiba datang seorang perempuan muda yang bermaksud meminta tolong mengantarkan paket takjil.