Masyarakat Galau Pilih Vaksin, Jokowi Jawab Ini!

Jokowi

Jakarta, Gempita.co – Bermacam merek vaksin ada di Indonesia, memunculkan pertanyaan yang mana vaksin terbaik untuk menghadapi virus Corona?

“Vaksin apa yang terbaik untuk menghadapi Covid-19? Jawabannya sederhana: vaksin terbaik adalah vaksin yang sudah tersedia dan paling cepat Anda dapatkan,” ujar Jokowi lewat akun Twitternya @jokowi, Senin (19/7).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Ia memgajak masyarakat segera menjalani vaksinasi. “Mari segera dapatkan vaksinasi seraya tetap mematuhi protokol kesehatan. Hanya dengan itu, kita dapat mengakhiri pandemi ini,” katanya.

Pemerintah telah mendatangkan 6 jenis vaksin, mulai dari vaksin jadi Sinovac, Sinovac curah atau bulk yang diproduksi Bio Farma, AstraZeneca, Sinopharm, Moderna, dan Pfizer. Produk vaksin nasional juga tengah dirintis, yaitu Vaksin Merah Putih yang akan mulai dipakai pada Maret 2022.

Hingga saat ini, sudah 41,7 juta orang mendapatkan suntikan pertama vaksin corona. Dan 16,2 juta penduduk telah disuntik dosis kedua.

Pemerintah telah mencanangkan target vaksinasi Covid-19 dari 181,5 juta menjadi 208,2 juta pada tahun ini. Vaksinasi merupakan upaya untuk menciptakan kekebalan kelompok atau herd immunity agar pandemi bisa segara diatasi.

Sumber: berbagai sumber

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali