Gempita.co – Gelombang kedua arus mudik Lebaran 2023 terjadi 30 April-1 Mei 2023.
“Puncak arus balik kedua akan terjadi pada 30 April-1 Mei. Kita lihat kemarin dan hari ini itu merupakan puncak arus balik pertama,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau arus balik di Bandara Soekarno Hatta, Selasa (25/4/2023), dikutip RRI.
Menurut Menhub, adanya gelombang kedua arus balik akibat terjadinya libur nasional pada Senin, 1 Mei 2023. Pemudik disarankan untuk melakukan perjalanan balik pada 30 April-1 Mei 2023, karena akan terjadi pembengkakan hingga kemacetan.
“Kalau baliknya lebih awal, lebih bagus lagi. Waktu yang pas untuk kembali adalah pada 27-29 April,” kata Budi Karya menambahkan.