Meriahkan Hari Bhayangkara ke-74, Polres Lingga Adakan Lomba Mancing

Kegiatan lomba mancing ini adalah untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh personel baik yang ada di Polres Lingga maupun Polsek jajaran/Foto: Humas Polres Lingga

Lingga, Gempita.co – Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara yang ke 74, Polres Lingga menggelar lomba memancing antar personel yang di lakukan di kolam depan Mapolres Lingga, Minggu (28/6/2020)

Perlombaan mancing ini dibagi menjadi dua kategori juara, yaitu kategori untuk ikan terberat dan ikan terbanyak.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Sebelum kegiatan lomba mancing tersebut dilaksanakan, terlebih dahulu dilakukan kegiatan ‘Gowes Bersama’ dengan titik kumpul di rumah dinas Kapolres Lingga menuju kolam depan Mapolres.

“Kegiatan lomba memancing ini adalah untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh personel baik yang ada di Polres Lingga maupun Polsek jajaran,” ungkap Kapolres Lingga AKBP Boy Herlambang.

Tata cara lomba memancing, ikan yang didapat peserta langsung dibawa ke Dewan Juri untuk di timbang dan ditandatangani di form penilaian.

Ikan tersebut dapat dibawa pulang oleh peserta, kecuali yang sedang hamil (bertelur) dikembalikan ke kolam.

Di akhir acara, panitia perlombaan memancing mengumumkan, untuk pemenang kategori ikan terberat dimenangkan oleh Brigadir Angga Rahmulia, Bhabinkamtibmas Desa Marok Tua Polsek Singkep Barat dengan berat ikan patin 2,4 kg.

Sedangkan untuk pemenang kategori jumlah ikan terbanyak diraih Brigadir Suhawan Agustia Budi, Kanit II SPKT Polres Lingga dengan jumlah ikan sebanyak 5 ekor.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali