Gempita.co – Untuk pertama kalinya mikroplastik ditemukan di laut Antartika. Hal tersebut menambah kekhawatiran terhadap polusi plastik.
Mikroplastik digolongkan sebagai serat plastik dari jaringan dan limbah, potongan-potongan botol plastik, dan sampah lainnya yang perlahan-lahan memenuhi lautan.
Dikutip Slash Gears, Sabtu (25/4/2020), potongan-potongan plastik telah teridentifikasi berada dalam es laut Kutub Utara dan permukaan air Antartika. Temuan tersebut telah ditulis dalam sebuah studi baru-baru ini.
Penelitian ini menemukan mikroplastik di es laut Antartika, dengan lebih dari 96 partikel dari 14 sumber berdaya yang ditemukan dalam sampel inti es.
Para peneliti mencatat, sebagian besar es Antartika mencair dan kemudian berubah setiap tahun, sehingga menarik potongan-potongan mikroplastik dari air permukaan.
Studi ini menemukan es laut pesisir Antartika mengandung partikel-partikel mikroplastik yang lebih besar dibanding yang ditemukan di es Arktik.
Peneliti menyebutkan, mikroplastik ini berasal dari sumber lokal seperti peralatan para peneliti dan wisatawan atau pakaian yang dibuang.