Gempita.co – Mobil listrik buatan China (DFSK Indonesia) siap menggempur pasar Indonesia, hadirkan mobil listrik murah berlabel DFSK Gelora E.
CEO PT Sokonindo Automobile Alexander Barus mengatakan, DFSK berkomitmen dalam mendukung perkembangan dan pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia melalui berbagai teknologi yang sudah dikembangkan serta teruji di berbagai belahan dunia lainnya.
“DFSK siap untuk melanjutkan komitmen ini di tahun 2023 dengan menghadirkan kendaraan listrik buatan dalam negeri hasil produksi anak bangsa dan menambah ragam jenis model yang ditawarkan,” ujarnya dikutip dari Uzone.id.
Atas atensi yang begitu tinggi serta pertumbuhan permintaan pasar atas kendaraan listrik, maka DFSK sudah mempersiapkan berbagai strategi untuk mendukung ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air.