GEMPITA.CO-Juru taktik Juventus, Andrea Pirlo, semringah atas kinerja sang striker, Alvaro Morata, pada pertandingan melawan Lazio. Mantan pemain Chelsea itu menjalankan tugas Cristiano Ronaldo dengan baik.
Alvaro Morata menjadi andalan Juventus mencetak gol ketika menghadapi Lazio pada pertandingan lanjutan Serie A 2020-2021, di Stadion Allianz, Minggu (7/3) dini hari WIB.
Pirlo memilih menyimpan Cristiano Ronaldo untuk laga berikutnya. CR7 baru masuk pada babak kedua menggantikan Morata.
Selama unjuk gigi di lapangan, Morata menjadi inspirasi kemenangan Juventus. Sang striker mencetak dua gol plus satu assist. La Vecchia Signora pun menang 3-1.
Opta Paolo mencatat, Morata sejauh ini terlibat dalam 15 gol di Serie A. Perinciannya adalah tujuh gol plus delapan assist. Itu merupakan catatan tertingginya di sepak bola Italia.
Tak heran, Andrea Pirlo tersenyum simpul. Sang juru taktik menilai, Morata masih memiliki potensi untuk lebih bersinar. Morata menjadi alternatif lain untuk Juventus mencetak gol selain Cristiano Ronaldo.
“Sayangnya, kami tidak membawa Morata bersama belakangan ini karena masalah fisik dan lainnya. Dia punya karakteristik yang berbeda dengan semua penyerang dalam tim. Kami tidak sabar memilikinya dengan kondisi 100 persen,” ulas Andrea Pirlo seperti dilaporkan Football Italia.
Juventus sejatinya tidak memiliki banyak waktu untuk beristirahat. Sebab, pada Rabu (10/3), Leonardo Bonucci dan kawan-kawan akan menghadapi Porto pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2020-2021, di Allianz Stadium.
Juventus dalam posisi membutuhkan kemenangan untuk lolos setelah kalah 2-1 pada leg pertama.
“Saya merasa lebih lelah daripada para pemain. Jadi, saya juga perlu istirahat,” terang Pirlo.
“Kami juga perlu menemukan pendekatan yang tepat untuk pertandingan tersebut. Sebab, Liga Champions adalah target yang penting. Kami tidak bisa salah pada Selasa,” imbuh mantan pemain AC Milan itu.