Numpang Ngetop, Andre Taulany Nyanyikan Lagu Stinky” Mungkinkah’ di Konser Dewa 19

Gempita.co-Komedian Andre Taulany mendadak muncul di atas panggung Konser Dewa 19 yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), pada Sabtu (4/2) malam.

Menurut laporan Antara, nama Andre Taulany menjadi kejutan saat pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani, memanggil namanya jelang puncak konser tersebut.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Kalau Dewa 19 ini tidak membawakan karya kami saja, tapi ada seorang bintang tamu. Ini lagunya tahun 1997, lagu jelek ini bisa top ya,” seloroh Ahmad Dhani sembari memanggil nama Andre Taulany.

Dengan pakaian serba hitam dan kacamata hitam, Andre Taulany pun muncul di atas panggung dan disambut meriah oleh puluhan ribu penggemar Dewa 19 alias Baladewa.

Berlagak bagai rock star, Andre Taulany masuk ke penonton yang melambaikan tangannya ke penonton yang memenuhi JIS malam itu.

“Siapa yang mengundang?” tanya Ari Lasso.

“Yang mengundang Mas Dhani. Halo semuanya,” kata Andre Taulany.

Andre pun membawakan lagu Mungkinkah dari band yang ia gawangi dulu, Stinky. Lagu yang membawa Stinky top di eranya ini pun disambut meriah oleh penonton dengan ikut menyanyikannya bersama Andre.

Dari sejumlah unggahan yang diunggah ulang oleh Andre di media sosial, ia bahkan sampai mengajak penonton untuk melambaikan tangan ke kiri dan kanan, yang disambut kompak oleh penonton yang hadir di JIS.

Menurut Antara, penampilan Andre Taulany ini menjadi penyegar dan hiburan tersendiri di tengah konser Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 yang berlangsung dari pukul 17.00 WIB hingga 00.00 WIB.

Konser ini menampilkan empat vokalis dan lima drummer, hampir seluruh personel yang melewati sepak terjang karier Dewa 19.

Konser Dewa 19 yang dihadiri lebih dari 60 ribu penonton itu menampilkan lebih dari 30 lagu dari diskografi band legendaris Indonesia tersebut.

Selain Andre Taulany sebagai kejutan konser Dewa 19 ini juga menampilkan The Lucky Laki, Mulan Jameela, dan Elvy Sukaesih.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali