Pasaran Mobil Bekas Bakal Laris Menjelang Lebaran

Gempita.co – Beberapa model mobil bekas masih didominasi mobil-mobil yang paling laris seperti Innova dan Avanza hingga Brio.

“Sama lah ya, Innova, Avanza, Brio, CR-V juga ya kurang lebih itu-itu aja lah, mobilnya sama. Jadi kita lihat top mobil barunya apa, ya mobil bekasnya itu. Karena kan umumnya dijual 3-7 tahun,” ungkap CEO OLX Group Indonesia Johnny Widodo dalam konferensi pers virtual, Selasa (15/3/2022) dikutip CNBC Indonesia.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Ia mengklaim pasar mobil bekas bakal tumbuh dalam waktu dekat, utamanya akibat kebutuhan kendaraan untuk Bulan Ramadhan dan Idul Fitri juga meningkat. Secara keseluruhan, permintaan di tahun ini juga bakal meningkat.

“Kalau bicara prediksi tahun 2022 ini permintaan mobil bekas akan naik dua sampai tiga persen, dibandingkan tahun lalu,” sebut Johnny.

Di sisi lain, pada era pandemi masyarakat lebih cenderung untuk menggunakan kendaraan pribadi dalam beraktivitas. Meski ada tekanan akibat relaksasi PPnBM yang menyebabkan masyarakat memilih mobil baru, namun segmen mobil bekas diklaim kecipratan untung.

“Permintaan di mobil bekas mengikuti penjualan di mobil baru, karena setelah tiga sampai tujuh tahun biasanya pemilik akan menjual lagi,” kata Johnny.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali