Pasien Corona Kabur dari RS Parsahabatan, Ini Kata Dokter

RSUP Persahabatan Jakarta/Antara

Jakarta, Gempita.co-Kabar mengejutkan datang dari Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan Jakarta. Satu pasien corona, dilaporkan kabur dari ruang isolasi rumah sakit tersebut.

“Ada satu pasien yang diam-diam keluar,” kata Dokter Spesialis Paru RSUP Persahabatan Erlina Burhan, di kantornya, Jumat (13/3/2020).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Erlina mengungkapkan, satu pasien covid-19 itu kabur saat tengah menjalani perawatan. Namun, dirinya tidak menyebutkan secara detail bagaimana pasien tersebut melarikan diri serta hubungan pemeriksaan pasien dengan kontak kasus positif covid-19 Indonesia yang lain.

Erlina juga tidak bisa memastikan keberadaan pasien tersebut. “Hingga saat ini keberadaannya masih terus dicari dan kami masih belum bisa memastikan rumah sakit lain yang menjadi rujukan kemudian,” ujarnya..

“Nanti saya cek apakah keluar dari RSUP Persahabatan tanpa kita ketahui ini apakah dia kemudian dijemput dan dirawat di rumah sakit yang lain,” sambung Erlina.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali