Peduli Warga Terdampak Pandemi, Polsek Kawasan Muara Baru Bagikan Bansos

Foto:dok.Humas Polsek Kawasan Muara Baru

Jakarta, Gempita.co – Polsek Kawasan Muara Baru membagikan bantuan sosial (bansos) Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4.

Bansos berupa paket sembako ini diberikan kepada warga terdampak secara ekonomi di masa pandemi Covid-19 di wilayah Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (23/7/2021) malam.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Malam ini, sambil menggelar patroli skala besar, kita juga berbagi 15 paket sembako yang disalurkan ke para pemulung, buruh pengolahan ikan, pedagang kaki lima,tukang ojek sepeda, tukang becak yang terdampak pandemi Covid-

Foto:dok.Humas Polsek Kawasan Muara Baru

19 saat PPKM Level 4,” ujar Kapolsek Kawasan Muara Baru AKP Debby Tri Andrestian, dalam keterangannya.

Debby berharap bantuan yang merupakan wujud nyata kepedulian Korps Bhayangkara di masa pandemi Covid-19 dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

“Kami berharap kita bisa saling mendukung program pemerintah, dan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Sebagai antisipasi penyebaran dan penularan virus covid-19, khususnya di wilayah Kawasan Muara Baru. Mari kita patuhi protokol kesehatan untuk kebaikan kita bersama,” ajak lulusan Akpol tahun 2012 ini.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali