Sambas, Gempita.co – Di Kabupaten Sambas, ada empat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020 pada hari ini, Rabu (9/12/2020).
Berdasarkan hasil perolehan suara sementara pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas Nomor Urut 2 Satono-Fahrurrofi yang diusung oleh Partai Gerindra dan PAN unggul sebanyak 30,79 persen.
Dalam website Info Publik Pilkada 2020, yang diunggah KPU pukul 17.50 WIB menempatkan Satono – Fahrurrofi unggul dengan perolehan suara sebesar 31,02 persen.
Berikut hasil suara yang diperoleh sementara dari Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas:
1. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas Nomor Urut 1, Heroaldi Djuhardi Alwi-Hj Rubaety, yang diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan juga Partai Golkar, dengan jumlah kursi di DPRD 10 kursi, meraih suara sementara sebanyak 26,05 persen.
2. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas Nomor Urut 2 Satono-Fahrurrofi yang diusung oleh Partai Gerindra dan PAN dengan total kursi di DPRD 11 kursi, memperoleh suara sementara sebanyak 30,79 persen.
3. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas Nomor Urut 3, Dr Helman Fachri-Darso yang diusung oleh Partai Nasdem, PDI-P dan Perindo dengan jumlah kursi di DPRD 12 kursi, memperoleh suara sementara sebanyak 19,88 persen.
4. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas Nomor Urut 4 adalah pasangan petahana, Atbah Romin Suhaili-Hj Hairiah yang diusung oleh PKS, PPP, Demokrat dan Partai Hanura, dengan jumlah kursi DPRD sebanyak 12 kursi. Paslon ini memperoleh suara sementara sebanyak 23,28 persen.
Sumber: Berbagai sumber