Peringatan Buat Warga Bogor, Cuaca Ekstrem Tiga Hari Kedepan !

Bogor, Gempita.co – Masyarakat Bogor Jawa Barat, dihimbau Kepala Badan Stasiun Klimatologi (BMKG) Bogor Abdul Mutholib, mewaspadai cuaca ekstrem dalam 3 hari kedepan, tepatnya hingga Rabu (5/11/2020).

Peringatan itu dikeluarkan BMKG setelah Senin 2 November sejumlah pohon bertumbangan di wilayah Kota Bogor hingga mengakibatkan 4 orang mengalami luka.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Prospek cuaca tiga hari ke depan, masih berpotensi terjadinya hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada sore hingga menjelang malam hari di wilayah Bogor, Sukabumi, Cianjur dan Bandung barat,” kata Kepala BMKG Bogor, Abdul Mutholib.

Maka dari itu, pihaknya menghimbau agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi cuaca ekstrem (puting beliung, hujan lebat disertai kilat/petir, hujan es, dll).

“Dan dampak yang dapat ditimbulkannya seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang, dan jalan licin,” katanya.

Dia menyebutkan, pada awal November 2020 di wilayah Jawa Barat masih mengalami periode peralihan musim (pancaroba) dari kemarau ke penghujan, dimana perlu diwaspadai potensi cuaca ekstrem seperti hujan lebat dalam durasi singkat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang, angin puting beliung, bahkan fenomena hujan es.

Sumber: Berbagai Sumbe

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali