Peringati Hari Jadi Polwan ke-72, Polda Kepri Adakan Donor Darah

Batam, Gempita.Co – Dalam rangka hari jadi Polisi Wanita (Polawan) ke-72 tahun 2020 yang mengangkat tema “Polwan Siap Mewujudkan Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif”, Polda Kepri mengadakan donor darah yang diikuti oleh 100 orang personel di Gedung Lancang Kuning Polda Kepri, Rabu (12/8/20).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman, Ketua Bhayangkari, Wakil Ketua Bhayangkari beserta Pengurus Bhayangkari Daerah Polda Kepri, Irwasda Polda Kepri, Pejabat utama Polda Kepri, Pakor Polwan Polda Kepri dan peserta donor darah.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Merupakan suatu perasaan yang membangakan dan rasa syukur yang luar biasa apabila kita bisa memberikan sesuatu, apa lagi yang kita berikan tersebut dapat membantu kehidupan seseorang, donor darah menurut saya adalah memberikan bagian dari tubuh kita yang sangat di butuhkan semua orang, baik bagi mereka yang mengalami kecelakaan maupun untuk kebutuhan-kebutuhan lainnya untuk kehidupan orang banyak,” tutur Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman, dalam keterangannya.

“Tidak ada yang lebih indah dari hadiah yang diberikan Tuhan kepada kita, hadiah tersebut adalah kehidupan ini, dan kita menjalani kehidupan ini bebas memilih dan salah satu cara yang baik dalam menjalankan kehidupan ini adalah dengan saling membantu antara sesama, salah satu contoh dengan cara donor darah seperti yang sedang kita langsanakan pagi hari ini,” sambung lulusan AKABRI Tahun 1988 yang pernah menjabat Direktur Penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ini.

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali