Plt. Gubernur Kepri Apresiasi Terhadap Inisiatif Aksi Kemanusiaan Peduli Covid-19

Aksi kemanusiaan yang dimotori 11 LSM dan Ormas di Prov Kepulauan Riau. Akan gelar pembagian paket Sembako kepada sejumlah masyarakat kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan, yang terdampak Pandemi Covid-19. (Foto: Ist)

Tanjungpinang, Gempita.Co – Aksi kemanusiaan terkait Pandemi Covid-19, yang dimotori 11 LSM dan Ormas yang berkiprah di provinsi kepulauan Riau, berencana akan menggelar pembagian paket Sembako kepada sejumlah masyarakat kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan, yang terdampak Pandemi Covid-19.

Aksi kemanusiaan yang terbilang Akbar ini, muncul dari ide brilian Alfi. S. Arifin, selaku ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lembaga-Komando Pemantau Korupsi (L-KPK) Provinsi Kepri.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Dikemudian hari, ajakan itupun mendapat respon positif dari beberapa LSM dan Ormas lainnya yang se-ide. Menindaklanjutinya, dilakukan beberapa kali rapat di Posko yang telah ditetapkan. Dari sejumlah agenda yang dibahas, salah satunya disepakati membentuk sebuah tim untuk menjalankan tugas sesuai Tupoksi.

Sebagai langkah pertama, tim yang telah dibentuk secara bersama-sama menyambangi Plt. Gubernur Kepri, Isdianto, di kantornya. Guna menyampaikan niat yang telah disepakati. Ternyata, orang nomor satu di Provinsi Kepri ini menyambut dan mendukung sepenuhnya rencana apa yang disampaikan. Bahkan, bersedia memberi bantuan untuk memenuhi paket Sembako sebanyak 500 paket yang bakal dibagikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Plt Gubernur Kepri membuktikan keseriusannya. Didampingi sejumlah stafnya, Isdianto memenuhi janjinya. Datang ke Posko LSM dan Ormas yang menamakan dirinya KPC, singkatan dari Kemanusiaan Peduli Covid-19 yang berada di Kilometer 16 arah Tanjung Uban, desa Toapaya Selatan Kabupaten Bintan.

Kedatangan Plt Gubernur ini, untuk menyerahkan secara simbolis bahan pokok yang bakal dibagikan kepada masyarakat. Bahan pokok yang bakal disampaikan, berupa Beras 500 kampit (25 kg/kampit). Cairan Sanitizer dan ribuan Masker.

Dalam sambutannya, Plt. Gubernur Kepri, Isdianto mengatakan, “Saya sangat mengapresiasi dan bangga rencana LSM dan Ormas ini. Soalnya, saya sendiri juga belum bisa berbuat banyak terkait Pandemi Covid-19 di daerah ini. Memang, untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19 ini, pemerintah sangat membutuhkan bantuan dari masyarakat. Seperti yang dilakukan oleh sebelas LSM ini. Terus terang, saya sangat bangga melihat kekompakan LSM ini“, kata Isdianto, di Posko KPC, Kamis (18/06/2020).

Sebelumnya, Alfi yang ditetapkan sebagai kordinator dalam kegiatan ini mengatakan, “Kami sangat berterimakasih kepada pak Gubernur. Karena telah mengapresiasi apa yang kami rencanakan. Adapun nama-nama dari LSM dan Ormas ini adalah, LSM Gebrak, LSM Gempita, LSM Getuk, LSM GRPK, LSM Himkomed, LSM L-KPK, BPTK, LKPI, Ormas IPK dan Yayasan KSB. Semua kegiatan yang melibatkan belasan LSM dan Ormas ini, dikordinir oleh ketua LSM L-KPK Provinsi Kepri.

Di luar ruangan, seorang warga merasa terharu mendengar penyampaian Gubernur, “Bagus juga gagasan yang dibuat LSM ini. Buktinya, pak Gubernur pun sangat mendukung. Lihat aja bahan pokok yang dibantunya itu. Saya berharap, ada lembaga lainnya yang mengikuti terobosan belasan LSM ini. Saya menilai, ini adalah perbuatan mulia yang pantas diberi acungan jempol”, pungkasnya.

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali