Sambut Hari Bhayangkara ke-74, Kapolres Lingga Resmikan Bedah Rumah Milik Warga

Kegiatan bedah rumah ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang kurang mampu\Foto: Polres Lingga

Lingga, Gempita.co – Kapolres Lingga  AKBP Boy Herlambang meresmikan rumah milik Tugimin di Kelurahan Sungai Lumpur Kecamatan Singkep yang pernah direnovasi Polres Lingga, Selasa (30/06/2020).

Setelah 7 hari pasca renovasi dalam kegiatan bedah rumah, tempat kediaman Tugimin kini jauh lebih layak huni dibandingkan sebelumnya.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Diketahui, renovasi ini telah dimulai sejak Selasa (23/06/2020) dengan melibatkan puluhan personel Polres Lingga dan dibantu warga sekitar.

“Alhamdulillah, saat ini kita telah menyelesaikan kegiatan bedah rumah yang merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74,” ujar AKBP Boy Herlambang.

“Kegiatan bedah rumah ini bertujuan untuk membantu masyarakat Kabupaten Lingga yang memiliki tempat tinggal yang sudah tidak layak huni lagi,” sambungnya.

Menurut Kapolres Lingga, Kegiatan ini juga merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang kurang mampu.

AKBP Boy Herlambang menambahkan, kegiatan bedah rumah ini juga merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT, karena Polri saat ini sudah mencapai usia yang ke-74.

Kata Boy, pihaknya berharap kegiatan bedah rumah ini dapat membantu Tugiman untuk dapat hidup lebih baik lagi dengan rumah yang sudah layak huni.

Sementara itu, Tugimin mengucapkan banyak terimakasih, karena saat ini rumahnya sudah lebih baik, dan nyaman untuk ditempati.

Atapnya sudah bagus, tidur lebih nyaman karena ada tempat tidur dan kasur baru, serta meja-kursi di ruang tamu juga baru.

“Terimakasih atas segala kebaikan dari Pak Kapolres Lingga, semoga Allah SWT membalas yang lebih baik,” ungkap Tugimin penuh haru.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali