Satono-Fahrur Rofi Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Sambas

H. Satono, S. Sos.I, MH - Fahrur Rofi A. Rasyid Burhanuddin diusung Partai Gerindra dan PAN resmi maju Pilkada Kabupaten Sambas/ist

Sambas, Gempita.co – Bupati dan Wakil Bupati Sambas terpilih, Satono-Fahrur Rofi dilantik dan diambil sumpah/janji jabatannya oleh Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Sutarmidji di Kantor Gubernur Kalbar, pada hari ini, Senin (14/6/2021).

Pelantikan ini berdasarkan Surat Kemendagri Nomor: 131.61-293 tahun 2021 tentang pengesahan pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2020 di Kabupaten Sambas pada Provinsi Kalbar tertanggal 22 Februari 2021.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Berdasarkan koordinasi dengan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri RI, Akmal Malik, pelantikan kepala daerah terpilih akan digelar secara langsung atau tatap muka dengan pelaksanaan protokol kesehatan yang ketat.

Sebelumnya, Sabtu (12/6/2021)  keduanya mengikuti gladi bersih pelantikan di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar.

“Alhamdulillah sesuai dengan ketentuan. Persiapan seperti biasa. Hari Senin, Insya Allah kita tinggal hadir. Mohon petunjuk Allah, diberikan kesehatan dan kemudahan,” ucap Satono.

Ia menuturkan, sesuai ketentuan yang ditetapkan, pada pelantikan nanti hanya dibolehlan membawa keluarga dan dilarang membawa tim pemenangan.

“Untuk tim pemenangan memang tidak boleh, jadi bisa menyaksikan melalui streaming. Saya minta semua tim pemenangan untuk berdoa di kediaman masing-masing,” harapnya.

Senada dengan Satono, Fahrur Rofi pun mengakui siap menjalani pelantikan sebagai Wakil Bupati Sambas definitif pada Senin nanti.

“Intinya jaga kesehatan dan stamina serta mental. Yang lainnya kita serahkan pada Allah,” pungkasnya.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali