Gempita.co-Setelah Pangeran Charles positif Corona (Covid-19), kini Perdana Menteri Inggris Boris Johnson juga menyatakan dirinya terinfeksi. Melalui akun Twitter, ia menuturkan dalam keadaan stabil dan hanya mengalami gejala ringan Covid-19.
Johnson menyatakan, dirinya dianjurkan dokter diperiksa Covid-19 setelah mengalami demam ringan dan batuk “Dalam 24 jam terakhir saya mengalami gejala (Covid-19) ringan dan dites positif corona,” kata Johnson pada Jumat (27/3/2020).
Saat ini, Johnson menuturkan ia tengah melakukan isolasi mandiri. Meski begitu, ia menyatakan akan tetap bertugas dari rumah.
“Sekarang saya tengah menjalani isolasi mandiri dan akan tetap menjalankan tugas memimpin pemerintah melalui video conference di tengah perjuangan kita melawan virus ini. Bersama-sama kita bisa mengalahkannya,” ucap Johnson.
Sehari sebelumnya, Boris Johnson baru saja menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh petugas medis. Kepada para dokter, perawat, staf NHS (Layanan Kesehatan Nasional) Inggris dan seluruh pekerja yang bertugas di garda depan perlawanan terhadap virus corona dengan memberi tepuk tangan.
Ia menyatakan dalam videonya, meminta warga Inggris untuk tetap berada di rumah agar tidak tertular dan menghentikan penularan infeksi virus corona.
Sampai saat ini virus corona telah menginfeksi 11.658 orang di Inggris dan 578 meninggal. Data terbaru menunjukkan 135 pasien dinyatakan sembuh.