Kroasia, Gempita.co-Timnas Indonesia U-19 meraih kemenangan tipis 2-1 atas Qatar U-19 pada laga uji coba keempat di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kamis (17/9). Ini merupakan kemenangan perdana Timnas Indonesia U-19 selama menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) di Kroasia.
Kemenangan ini menjadi progres positif bagi Skuad Garuda Muda. Pasalnya di tiga laga sebelumnya dalam International Friendly Match Tournament U-19 2020, Timnas Indonesia U-19 hanya meraih satu hasil imbang dan dua kekalahan.
Timnas Indonesia U-19 kalah dari Bulgaria U-19 (0-3) dan Kroasia U-19 (1-7). Lalu menahan imbang Arab Saudi U-19 (3-3).
Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun berterima kasih kepada pemain usai mendapatkan kemenangan perdana tersebut. Menurutnya, permainan Timnas Indonesia U-19 sudah semakin meningkat dibandingkan pertandingan sebelumnya.
“Senang kami mampu mengalahkan Qatar meski kami tertinggal terlebih dahulu. Pemain bekerja keras dan pantang menyerah selama pertandingan,” kata Shin Tae-yong seperti dilansir dari laman resmi PSSI, Jumat (18/9).
Amiruddin Bagas Kaffa dan kawan-kawan akan kembali melawan Qatar U-19, Minggu (20/9). Lima hari berselang, Timnas Indonesia U-19 menghadapi Bosnia dan Herzegovina. Terakhir akan melawan Dinamo Zagreb (28/9).
TC Timnas Indonesia U-19 ini merupakan persiapan tim untuk menghadapi Piala Asia U-19 di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia. Namun pada akhirnya, AFC lebih memilih untuk menunda Piala Asia U-19 2020 karena pandemi Virus Corona (COVID-19).
Setelah menjalani persiapan di Kroasia pada akhir September ini, David Maulana dan kawan-kawan akan melakukan lanjutan TC di Turki.