Sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah, Dandim Merauke Sosialisasi Protokol Covid-19 dan Karhutla

Foto: Puspen TNI

Merauke, Gempita.co – Komandan Kodim (Dandim) 1707/Merauke Letkol Inf Eka Ganta Chandra, S.I.P. bersama Kapolres Merauke AKBP Ary Purwanto dan Kepala Distrik Tanah Miring Bapak Rizki Khoirul Firmansyah, S.T.P. memberikan sosialisasi Covid-19 dan Karhutla, bertempat di Balai Serbaguna Kampung Hidup Baru, Distrik Tanah Miring, Kabupaten Merauke, Senin (14/9/2020).

Kepala Distrik Tanah Miring Bapak Rizki Khoirul Firmansyah dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan Pertemuan Lintas Sektoral Distrik Tanah Miring ini bertujuan untuk mensinergitaskan sesama instansi tentang Protokol Covid-19 dan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah Distrik Tanah Miring.

Sementara itu, mengawali sambutannya Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Eka Ganta Chandra mengucapkan terima kasih kepada pihak Distrik Tanah Miring yang telah menyelenggarakan kegiatan sosialisasi ini dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.

Dandim 1707/Merauke menyampaikan, perlu diketahui bahwa sampai dengan saat ini vaksin untuk Covid-19 belum ada. Oleh sebab itu, obat satu-satunya yaitu mengedepankan protokol kesehatan Covid-19 dengan selalu jaga jarak, rajin mencuci tangan dan menggunakan masker.

“Untuk kebakaran hutan dan lahan, saya tahu disini tanahnya tidak gambut namun mudah terbakar. Untuk itu, dengan adanya kegiatan sosialisasi ini mari kita samakan persepsi dan bersinergi untuk besama-sama tidak membakar hutan,” ujarnya.

“Sosialisasikan sampai dengan tingkat kampung, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Adat untuk bersama-sama agar masyarakatnya tidak membakar hutan maupun lahan, karena selain melanggar hukum kegiatan tersebut juga lebih besar dampaknya dari pada manfaatnya,” jelasnya.

Kepada Kepala Distrik, Dandim 1707/Merauke menyampaikan agar segera membentuk Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Kebakaran Tingkat Distrik yang akan di back up oleh Koramil dan Polsek, sehingga penanggulangannya dapat dilakukan secara bersama-sama dan apabila ada kebakaran tidak cepat meluas.

Sementara itu, Kapolres Merauke AKBP Ary Purwanto mengatakan bahwa pihaknya selaku Satgas Covid-19 mengajak kepada seluruh peserta yang hadir untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19. “Apabila ada masyarakat yang baru datang dari kota lain segera sosialisasikan untuk karantina mandiri, karena sampai dengan saat ini vaksin untuk Covid-19 belum ada,” ujarnya.

“Terkait dengan kebakaran hutan dan lahan, mari kita semua bersinergi untuk bersama-sama tidak membakar hutan dan lahan,” tambahnya.

Turut hadir dalam sosialisasi Karhutla yaitu Pasi Ops Korem 174/ATW Mayor Inf Nuryono, Pasi Ter Korem 174/ATW Mayor Inf Rustam Pauwah, Danramil 1707-05/Merauke Mayor Arm Budi Saputra, Kepala Dinas Kesehatan Kab. Merauke yang diwakili oleh Kabid P2 Kab. Merauke Ibu Titik, Kepala Puskesmas Distrik Tanah Miring Bapak Fransiskus Koda dan seluruh perangkat Distrik serta Kepala Kampung se Distrik Tanah Miring.

Dari hasil sosialisasi tersebut, pada hari Rabu 16 September 2020 akan dilaksanakan Apel Linmas, Perangkat Desa, Ketua Kelompok Tani dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas di Kantor Distrik Tanah Miring, dengan membawa APK yang ada di tiap Kampung guna dibentuk Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Kebakaran Lahan di Wilayah Distrik Tanah Miring.

Sedangkan Kepala Kampung dalam mensosialisasikan Kebakaran Hutan dan Lahan dalam pelaksanaannya akan dibantu oleh Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas disetiap wilayah.

Pos terkait