Solusi Kemnaker Melawan PHK, Sudah Terbukti!

Gempita.co – Direktur Jendral Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Kemnaker Indah Anggoro Putri meminta semua pihak menyikapi isu Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) secara berimbang, caranya dengan dialog bipartit.

“Mari kita sikapi isu PHK ini secara berimbang dengan terus mengadakan dialog dengan para pemangku kepentingan. Sehingga PHK menjadi jalan paling akhir jika terjadi kemelut, Jumat (4/11/2022), dikutip RRI.co.id.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Hal itu ia katakan sebagai tanggapan positif atas batalnya PT Kahatex melakukan PHK terhadap karyawannya. Batalnya PHK terjadi karena adanya dialog bipartit antara perusahaan dengan karyawan.

“Dikonsultasikan ke Kemnaker, terbukti PT Kahatex tidak jadi mem-PHK dari orang. Itu kita dampingi,” ujarnya.

Ditekankannya lagi, menyikapi isu PHK hanya harus berimbang, tidak boleh berat ke satu pihak. Sebab, kepemimpinan, potensi PHK akibat resesi global masih ada.

“Jadi tolong jangan terlalu dihebohkan betul,” ucapnya. “Sehingga PHK menjadi jalan paling akhir jika terjadi kemelut bisnis.”

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali