Gempita.co – Masih banyak Penumpang di Stasiun Gambir yang ingin keluar Jakarta, Jumat (6/5/2022).
Pantauan di lokasi, tampak seluruh kursi yang ada di ruang tunggu terisi penuh oleh penumpang kereta yang hendak keluar Jakarta.
Bahkan, saking banyaknya penumpang hendak keluar Jakarta, ada pula yang tidak kebagian kursi. Mereka pun terpaksa menunggu kereta dengan berdiri.
Meski begitu, sama sekali tidak terlihat adanya antrean di loket pemeriksaan tiket bagi para calon penumpang yang ingin menuju ke peron kereta.
Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Veni mengatakan, pada masa arus balik ini, terdapat 36 kereta api yang berangkat keluar kota.
“Dengan total penumpang yang berangkat sebanyak 10 ribu orang penumpang,” ujarnya.
Ia menduga, banyaknya masyarakat keluar Jakarta pada masa arus balik ini karena mereka ingin berlibur. Mengingat, saat ini telah memasuki waktu akhir pekan.
“Memang biasanya penumpang keluar kota akhir pekan cenderung meningkat,” tandasnya.