Tas Sigap Bencana Dipersiapkan Masyarakat Gunung Merapi

Gempita.co – Masyarakat yang berada di kawasan Gunung Merapi telah meningkatkan kewaspadaan dengan mempersiapkan Tas Sigap Bencana.

Dilansir Antaranews, Gunung Merapi mengeluarkan guguran lava pijar 11 kali dengan jarak luncur 1.200 meter pada Kamis. Pengamatan dilakukan dari pukul 00.00 sampai 06.00 WIB, dengan guguran lava pijar tersebut meluncur ke arah barat daya.

“Pantauan Merapi sampai siang ini masih terjadi luncuran awan panas atau erupsi kecil. Untuk sampai saat ini belum bisa dikatakan menurun,” ungkap
Suyatno, warga Desa Hargomulyo, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, dikutip RRI, Kamis (16/3/2023).

Meskipun demikian, masyarakat di sekitar lereng gunung Merapi masih beraktivitas seperti biasa dengan tidak meninggalkan kewaspadaan

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali