Tentara India dan Pakistan Bentrok di Kashmir

Islamabad, Gempita.co – Penjaga perbatasan India, Rabu pagi menembaki tentara Pakistan di daerah pemukiman di sepanjang garis kendali Kashmir Pakistan dengan senjata berat yang melukai empat orang warga sipil.
Demikian laporan media Pakistan Dawn News.

Sebagai bentuk protes atas penyerangan ini, Kementerian Luar Negeri Pakistan memanggil diplomat senior India  di kedutaannya di Islamabad dan mengutuk langkah ilegal tersebut.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Kemenlu Pakistan menyebut aksi tentara India ini sebagai provokasi yang mengancam perdamaian dan keamanan dunia, serta bertentangan dengan perjanjian gencatan senjata perbatasan.

Sejak 2003, India dan Pakistan saling menuduh terjadinya pelanggaran gencatan senjata.

Sumber: parstoday

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali