Tinggal Elkan Baggott Yang Belum Merapat di Dubai

Gempita.co-Skuad timnas yang sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirate Arab, makin hari makin lengkap. Empat dari lima pemain yang berkarier di luar negeri telah berdatangan.

Di mulai dari Ryuji Utomo yang membela Penang FC di Liga Super Malaysia. Ia sudah tiba di Dubai pada Senin (17/5/2021). Kemudian menyusul Egy Maulana Vikri (Lechia Gdanks/Polandia) dan Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners FC/Korea Selatan) pada Selasa (18/5/2021).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Sosok terbaru yang datang adalah Witan Sulaeman dari klub FK Radnik Surdulica, Serbia.

“Saya baru datang tadi pagi (20/5/2021), sekitar pukul 6.00 waktu setempat. Lalu langsung melihat teman-teman berlatih di pinggir pantai. Senang rasanya bisa bertemu kembali dengan teman-teman,” kata Witan seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

“Mereka meminta saya berdiri di tengah mereka berkumpul (saat sesi latihan), untuk selanjutnya menyanyikan lagu dengan suara lantang dan suka cita,” tuturnya melanjutkan.

Witan adalah pemain keempat yang datang bergabung bersama skuat Garuda. Artinya kini tinggal satu pemain dari Eropa lainnya yang masih belum bergabung setelah sudah ada Egy dan Witan.

Adalah Elkan Baggott sosok yang dimaksud. Bek berusia 18 tahun itu masih belum bisa berangkat dari Kings Lynn Town (Ipswich Town), Inggris

Sementara itu, sebelum terjun di tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022, yaitu bersua Thailand (3/6/2021), Vietnam (7/6/2021), dan Uni Emirate Arab (11/6/2021), timnas akan lebih dulu menjalani laga uji coba melawan Afghanistan (25/5/2021) dan Oman (29/5/2021).

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali